Penerimaan KKN Posdaya Universitas Pancasakti Tegal Tahun 2017 telah berlangsung hari ini Selasa, 18 Juli 2017 bertempat di Pendopo Amangkurat Komplek Pemda Kabupaten Tegal. Dihadiri oleh Sekretaris Daerah dr. Widodo Joko Mulyanto, M.Kes, MM untuk mewakili Bupati Tegal Enthus Susmono yang berhalangan hadir untuk memberi sambutan hadir pula Kepala BAPPEDA dan Litbang Kabupaten Tegal Ir. Suharmanto. Selain itu pula dihadiri oleh Wakil Rektor I Universitas Pancasakti Tegal Dr. Dino Rozano, M.Pd yang juga memberikan sambutan sebagai perwakilan dari Rektor Universitas Pancasakti Tegal Prof. Dr. Wahyono, S.H, M.H . Dalam Sambutan Sekretaris Daerah memberikan pengarahan pada para mahasiswa yang akan melakukan KKN di lingkungan masyarkat agar adanya kesinambungan untuk mendukung indeks pembangunan manusia di Kabupaten Tegal dan KKN Posdaya ini juga merupakan kerjasama nyata untuk melakukan pemberdayaan masyarakat Kabupaten Tegal dari para mahasiswa dalam bidang kesehatan, pendidikan, perekonomian rakyat yang perlu untuk terus dikembangkan. Wakil Rektor I Bapak Dr. Dino Rozano, M.Pd dalam sambutannya mengungkapkan rasa senang bahwa Universitas Pancasakti masih konsisten dalam pelaksanaan KKN di Kabupaten Tegal ini dan Kabupaten Tegal sendiri sudah dianggap merupakan pelopor terbentuknya Universitas Pancasakti Tegal sehingga menurutnya sudah wajib Universitas Pancasakti untuk melakukan KKN di Wilayah Kabupaten Tegal untuk terus membangun masyarakat yang lebih baik.
KKN Posdaya ini diikuti 494 mahasiswa dari seluruh fakultas dan program studi di Universitas Pancasakti Tegal. KKN Posdaya ini dilaksanakan di 4 Kecamatan di Kabupaten Tegal yaitu : Kecamatan Balapulang, Margasari, Slawi, Dukuhwaru dan diterjunkan diselurh desa di kecamatan tersebut. KKN ini dilaksanakan mulai dari 18 Juli 2017 sampai 9 September 2017. Dalam kesempatan ini pula diadakannya penandatanganan berita acara penerimaan KKN yang ditandtangani oleh Sekretaris Daerah dan Wakil Rektor I Univeristas Pancasakti Tegal.
Social Profiles